Mengangkut perkakas listrik (lihat gambar W)
- Sebelum melakukan semua pekerjaan pada perkakas listrik (misalnya merawat, mengganti alat kerja, dsb.) serta selama transpor dan penyimpanan, keluarkanlah baterai dari perkakas lsitrik. Terdapat risiko cedera apabila tombol untuk menghidupkan dan mematikan dioperasikan tanpa sengaja.
Sebelum mengangkut perkakas listrik, lakukan langkah-langkah berikut:
- Kendurkan sekrup pengencang (1) jika sekrup terpasang kuat. Tarik sepenuhnya lengan perkakas ke depan dan kencangkan kembali sekrup pengencang.
- Pastikan pembatas kedalaman (39) digerakkan sepenuhnya ke belakang dan sekrup penyetel (38) tidak menyentuh apa pun saat menggerakkan lengan perkakas.
- Posisikan perkakas listrik pada posisi pengangkutan.
- Lepas semua komponen aksesori yang tidak dapat dipasang dengan kencang pada perkakas listrik. Selama pengangkutan, mata gergaji yang tidak digunakan sebaiknya disimpan di dalam tempat tertutup.
- Setel gagang untuk mengangkut perkakas (3) dalam posisi vertikal.
- Gunakan gagang untuk mengangkut perkakas (3) atau genggam perkakas pada lekukan untuk menggenggam (61) di sisi samping pada meja potong.
- Hanya gunakan peralatan untuk mengangkut dan jangan pernah menggunakan perangkat pelindung atau penopang benda kerja saat mengangkut perkakas listrik.